Download Aplikasi Android Terbaru | Review Smartphone Android

Jumat, 07 September 2012

Cara Mudah Mengambil / Save Gambar yang di Proteksi pada Website

Sobat themaniax, ada kalanya ketika kita ingin mengambil gambar untuk posting blog atau untuk koleksi pribadi, ternyata gambar tersebut tidak bisa di ambil / save ke dalam komputer kita. Nah hal ini dikarenakan gambar tersebut sengaja diproteksi oleh sang pemilik website yang biasanya merupakan hasil karya originalnya. Lalu bagaimana caranya Mengambil / Save Gambar yang di Proteksi pada Website tersebut?

Ada sebuah cara mudah yang saya temukan di internet untuk melakukan ini dengan menggunakan Browser Firefox. Ingat ketika anda berhasil melakukan ini dan kemudian menaruhnya pada postingan blog, maka ANDA WAJIB DAN HARUS MENCANTUMKAN LINK SUMBER GAMBAR karena gambar yang anda ambil merupakan milik orang lain dan anda harus menghargainya bukan mengambilnya begitu saja. Sudah setuju dengan persyaratan di atas? Oke silahkan anda ikuti tutorial Cara Mudah Mengambil / Save Gambar yang di Proteksi pada Website dibawah ini. (Klik untuk memperbesar Gambar)


1. Temukan gambar yang tidak bisa anda ambil.
Biasanya anda tidak akan bisa menggeret gambar tersebut pada New Tab atau bahkan menggunakan Save As Image dengan meng-klik kanan Mouse Anda.

2. Masuk pada menu Tools >> Page Info.

3. Pilih menu Media.

4. Temukan gambar yang anda cari lalu klik Save As.

5. Simpan ditempat yang anda inginkan.

6. Buka file tersebut dan Tadaaaa... Gambar sudah berhasil anda ambil.

Oke, semoga tutorial Cara Mudah Mengambil / Save Gambar yang di Proteksi pada Website ini bisa membantu anda yang ingin posting blog atau untuk koleksi pribadi. ingat jangan lupa posting sumber gambarnya ya jika anda menggunakannya untuk posting blog :)

Cara Mudah Mengambil / Save Gambar yang di Proteksi pada Website Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Rigih

0 komentar:

Posting Komentar