Sobat themaniax, pada ajang IFA 2012 ini salah satu vendor Elektronik terbesar Samsung mengeluarkan berbagai macam produk unggulan mulai dari Galaxy Note II, Ativ sampai yang terbaru dan cukup menarik perhatian adalah Galaxy Camera. Apa itu Galaxy Camera dan bagaimanakah spesifikasi dari Galaxy Camera ini?
Nah Samsung Galaxy Camera ini sesuai dengan namanya adalah sebuah kamera saku (pocket) digital dimana spesifikasinya adalah memiliki resolusi 16 Megapixel, Aperture Max hingga F2,8", Zoom 21x (23mm sampai 483mm) dan juga dukungan 4G. Itu saja? tentu tidak, yang membuat Galaxy Kamera ini sangat menarik karena kamera ini menggunakan OS Android 4.1 Jelly Bean.
Fitur OS yang ada pada Samsung Galaxy Camera ini bukanlah pajangan belaka. Ya, anda bisa menggunakan berbagai fitur-fitur yang sama seperti yang ditawarkan pada Tablet Android seperti akses Google play, Samsung Apps, Instagram, Drop box sampai dengan Internet. Anda berpikir sama seperti yang saya pikirkan?
Ya, dengan Galaxy Camera ini, foto yang anda tangkap bisa langsung anda upload ke situs-situs jejaring sosial atau photo sharing yang tentunya memiliki kualitas yang lebih bagus dari kamera HP / Smartphone. Tidak itu saja, anda juga bisa merekam video 1080 / 30 fps, mendapat tambahan fitur GPS Built-In dan juga fitur Pro-Mode yang memungkinkan anda untuk belajar fotografi layaknya seorang profesional. Samsung Galaxy Camera direncanakan akan dirilis menjadi 2 versi yaitu 3G Wifi dan 4G Wifi.
( klik gambar untuk Memperbesar )
Saat perkenalannya lalu, Samsung memang memberikan informasi yang cukup lengkap mengenai spesifikasi Galaxy Camera ini (termasuk prosesor Quad-Core yang bikin penasaran), namun sayangnya tanggal perilisan dan berapa harganya masih juga dirahasiakan. Semoga saja nantinya Samsung Galaxy Camera bisa berharga terjangkau bagi rakyat indonesia :).
0 komentar:
Posting Komentar